Posts

Showing posts from February, 2013

Django Unchained

Image
Django Unchained  merupakan Film daur ulang dari Film dengan judul serupa. Ada dua hal yang akan terjadi jika membuat ulang sebuah Film. Akan gagal menyaingi Film yang sudah ada atau sebaliknya, menawarkan sudut pandang yang berbeda dengan kualitas terjaga. Alasan kedua itu yang terjadi dalam Film Django Unchained .

Cara Menulis yang Baik

Image
Cara menulis yang baik tentu menjadi syarat bagi seseorang yang ingin berkecimpung dalam dunia tulis-menulis. Sekarang ini, kegiatan menulis sudah marak dilakukan. Perkembangan dunia telekomunikasi dengan menghadirkan telepon selular pintar, membuat orang mudah menuangkan pikirannya ke dalam bentuk tulisan dalam beragam media sosial. Hal itu makin meluas jangkauannya setelah dibarengi dengan kemajuan teknologi internet. Kemunculan komunitas-komunitas penulisan juga menjadi ruang bagi peminat kegiatan menulis untuk mengekspesikan diri.

Gambar Anto

Image
Cerpen : Sokat Rachman Hari itu, kelas V B mendapat pelajaran menggambar dari Pak Tino. Pelajaran yang paling disukai oleh Anto. Apalagi Pak Tino selalu memberi contoh untuk menggambar dari satu bentuk benda. “Sekarang kita menggambar kucing dari bentuk lingkaran,” kata Pak Tino memulai pelajarannya. “Lingkaran kecil atau besar, Pak?” tanya Anto sambil mengangkat tangan. “Kalian boleh memakai keduanya,” jelas Pak Tino.

Komik Domi

Image
Komik Domi adalah naskah yang saya buat untuk satu agency iklan dalam mempromosikan salah satu produk susu, yaitu Indomilk. Komik ini dipublikasikan di majalah Bobo, XY Kids, dan Fantasy rentang tahun 2007-2008.